Turut berduka cita atas meninggalnya Pater Yohanes Subandriyo Purwo Dwiatmojo, biasa dipanggil Pastor Purwo.
Pastor Purwo lahir pada 10 April 1949 di Purworejo dan ditahbiskan pada 7 Februari 1983. Dalam perjalanan imamatnya, Pastor Purwo banyak diutus oleh tarekat ke berbagai tempat, mulai dari Papua (Keuskupan Agung Merauke), Keuskupan Agung Jakarta, dan Keuskupan Purwokerto, Pater Purwo kemudian ditempatkan sebagai anggota staff pengobatan Romo Loogman di Purworejo, sebuah karya ”Pengobatan Alternatif Radiesthesi Medik” yang dirintis oleh Romo Handoyo Loogman MSC. Bersama dengan beberapa konfrater MSC, Pastor Purwo melayani umat dan masyarakat di bidang kesehatan dan pengobatan alternatif. Selain itu, pelayanan ini juga menjawab kebutuhan umat dan masyarakat dalam hal-hal lain seperti untuk menetralisir rumah dan mendeteksi adanya hal-hal “aneh”.
Beberapa tahun terakhir ini, Pastor Purwo kesehatannya terganggu, tapi beliau terus melayani umat hingga awal tahun 2023. Beliau kemudian harus beristirahat di Rumah Daerah MSC Cengkareng karena kondisi fisik yang menurun dan harus diobati. Namun, pada Senin, 21 Agustus 2023, pukul 23.16 WIB, Pater Purwo menghembuskan nafas terakhir di RS Ciputra Citra Garden Cengkareng, Jakarta, dalam usia 74 tahun, 40 tahun sebagai imam, dan 49 tahun sebagai MSC.