Sembilan Frater MSC Mengikrarkan Kaul Kekal di Skolastikat MSC Pineleng

Sembilan Frater MSC Mengikrarkan Kaul Kekal di Skolastikat MSC Pineleng

Pineleng, Minahasa — Sabtu, 25 Oktober 2025.
Sebanyak sembilan frater dari Tarekat Misionaris Hati Kudus Yesus (Missionarii Sacratissimi Cordis Iesu – MSC) mengikrarkan Kaul Kekal dalam Perayaan Ekaristi Kudus yang berlangsung di Kapel Biara Hati Kudus Skolastikat MSC Pineleng, Minahasa, Sabtu (25/10).

Perayaan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini dipimpin oleh Uskup Keuskupan Manado, Mgr. Benedictus Estephanus Roly Untu MSC, dan dihadiri oleh sekitar 50 imam konselebran serta lebih dari 1.000 umat dan tamu undangan. Pengikraran Kaul Kekal diterima secara resmi oleh Pater Pemimpin MSC Provinsi Indonesia, RP. Samuel Maranresy MSC, mewakili otoritas tarekat.

Adapun sembilan frater yang mengikrarkan Kaul Kekal adalah Fr. Ekanisius Dedianto MSC, Fr. Raymond Rahail MSC, Fr. Eusebius Verceli So’o Kowe MSC, Fr. Joseph Kanar Tethool MSC, Fr. Fransiskus Mario Charlos MSC, Fr. Jeffrey Claudius MSC, Fr. Bryan de Mang Nukak MSC, Fr. Yohanis Pembaptis Kabimu MSC, dan Fr. Mario Mikael Mengko MSC.

Dalam homilinya, Mgr. Roly menegaskan bahwa Kaul Kekal merupakan bentuk penyerahan diri sepenuhnya kepada Allah dalam cinta dan kesetiaan seumur hidup. Ia mengajak para frater untuk membiarkan Hati Kudus Yesus membentuk hati mereka menjadi lembut, berbelas kasih, dan siap diutus ke mana pun Gereja memerlukan.

Perayaan Kaul Kekal tahun ini dirangkaikan dengan Hari Orang Tua Frater Skolastik, yang menjadi ajang perjumpaan antara para frater, tarekat, dan keluarga. Kegiatan diisi dengan misa, sambutan, makan bersama, serta dialog dan rekreasi yang berlangsung hingga malam hari dalam suasana penuh kekeluargaan.

Seluruh rangkaian acara dikoordinir oleh panitia internal frater skolastik dengan RP. Wensislaus Batbual MSC sebagai moderator. Acara ditutup sekitar pukul 21.00 WITA dengan ungkapan syukur dari para frater yubilaris, keluarga, dan komunitas MSC Pineleng.

Peristiwa ini menjadi tanda kesetiaan dan semangat hidup Tarekat Misionaris Hati Kudus di tengah dunia, serta panggilan bagi para frater untuk terus “menyatakan kasih Allah yang berbelas kasih dari Hati Yesus” dalam pelayanan mereka ke depan.

Spread the love